BONEKU.COM-Koran Sindo kembali memberikan apresiasi kepada kepala daerah yang melakukan inovasi dan terobosan dalam membangun daerahnya. Ajang yang diberi nama Kepala Daerah Inovatif (KDI) 2018 ini digelar di Anjungan City Pantai Losari, Makassar Sulawesi Selatan pada 30 Agustus 2018. Pada KDI 2018 ini, Koran Sindo memberikan apresiasi kepada 35 kepala daerah yang terdri dari 19 bupati, 14 wali kota dan 4 gubernur.
“Ini adalah untuk kelima kalinya, Koran Sindo memberikan apresiasi inovasi kepada para kepala daerah,” kata Pemimpin Redaksi Koran Sindo Pung Purwanto kemarin. Pada KDI 2018 ini terasa istimewa karena akan digelar di venue outdoor. Pada ajang yang sama tahun-tahun sebelumnya yaitu di Solo, Makassar, Bandung dan Jakarta, selalu digelar di indoor.
Pung mengatakan, pada KDI 2018 ini Koran Sindo juga memberikan apresiasi khusus kepada beberapa kepala daerah yang sudah melakukan kinerja luar biasa di daerahnya. Apresiasi khusus yang akan diberikan berupa lifetime achievment dan special achievment. “Siapa saja kepala daerah yang akan menerima apresiasi khusus, kita tunggu saat malam apresiasi nanti,” kata Pung.
Seperti KDI sebelumnya, pada 2018 ini ada enam kategori inovasi yang dilakukan para kepala daerah. Enam kategori tersebut di antaranya Investasi dan ekonomi; sosial budaya; pelayanan masyarakat; infrastruktur dan pembangunan; tata kelola pemerintahan; dan lingkungan hidup. Dengan apresiasi KDI 2018 ini, KORAN SINDO berharap para kepala daerah semakin mewujudkan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan daerah. “Kami juga berharap para kepala daerah penerima apresiasi terus berinovasi untuk mewujudkan pembangunan yang bekelanjutan,” kata Pung.
Pung mengatakan, dalam memberikan apresiasi KDI 2018 ini Koran Sindo telah melakukan pengamatan dengan mencermati inovasi yang dilakukan kepala daerah. Inovasi yang telah dilakukan para kepala daerah tentu harus berdampak kepada kemajuan daerahnya. SElain itu, inovasi yang dilakukan kepala daerah juga harus berguna serta bermanfaat bagi masyarakat. Harapannya, inovasi para kepala daerah ini benar-benar berdampak hingga masyarakat bawah.
Pemberiaan apresiasi inovasi kepada kepala daerah ini sejalan dengan semangat Koran Sindo yang ingin terus berinovasi. Di tengah tantangan di era disrupsi sekarang ini, inovasi harus terus menerus dilakukan agar pemerintah daerah bisa terus memberikan manfaat kepada masyarakat. Inovasi akan membuat pembangunan di daerah semakin dinamis. Jika semua daerah di Indonesia bisa melakukan inovasi maka, bangsa ini menjadi lebih maju. Karena Indonesia juga bisa dibangun dari daerah.(al87)
Tim Redaksi