BONEKU.COM-Tak hanya di bangka belitung, sekolah yang viral lewat film yang ditulis oleh Andrea Hirata ternyata ada juga di Kabupaten Bone.

Tepatnya di daerah dusun lurae, desa watangcani, kecamatan bontocani, bone, sulawesi selatan.

Daerah yang berbatasan dengan kabupaten gowa dan maros itu, memang menjadi satu-satunya pusat pendidikan didaerah tersebut.

Baca Juga:  Peringati Hari Pendidikan Nasional, Bupati Apresiasi Guru Berprestasi di Bone

Hampir sama dengan sekolah yang digambarkan dalam film ” laskar pelangi” sekolah ini hanya berdinding kayu yg berukuran sekitar 6X5 meter, tanpa fasilitas bangku dan kursi.

Mirisnya lagi, sekolah tersebut juga menjadi tempat ibadah “Masjid” bagi warga sekitar.

Gurunya pun hanya satu, itupun masih berstatus tenaga honorer ungkap Andi Rezki Trinanda Sakti (founder sinar begadang) saat dirinya berkunjung di sekolah tersebut.

Baca Juga:  Disdag Bone Temukan Selisi Harga di Mini Market


“Kami sering berkunjung kesini, berbagi dengan murid yang berjumlah 34 dengan kapasitas gurunya hanya satu orang saja” ungkapnya.

Ilho sapaan akrabnya, juga mengatakan lewat via seluler miliknya(27/7/2018) bahwa, mereka bersama komunitas Sinar begadang akan berkunjung kembali untuk menyalurkan bantuan berupa seragam dan alat tulis kepada murid-murid yang ada disana.(al87)