Home / Bone / News

Kasat Lantas: Hindari Alkohol Sebelum Mengemudi Demi Nyawa Anda dan Orang Lain

- Jurnalis

Selasa, 28 Januari 2025 - 21:39 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kasat Lantas Polres Bone AKP H. Musmulyadi

Kasat Lantas Polres Bone AKP H. Musmulyadi

BONE,BONEKU.COM, — Kapolres Bone AKBP Erwin Syah melalui Kasat Lantas AKP H Musmulyadi mengimbau kepada seluruh masyarakat di Kabupaten Bone untuk tertib dalam berlalulintas dan tidak berkendara dalam keadaan mabuk, Selasa (28 Januari 2025).

Kasat Lantas Polres Bone AKP H Musmulyadi menyampaikan bahwa faktor utama penyebab lakalantas adalah kurangnya kehati-hatian pengendara dan pengaruh alkohol atau minuman keras (miras).

Baca Juga:  Penguatan Kelembagaan Gakkumdu, Bawaslu Koordinasi dengan Kapolres dan Kajari Bone

Pengemudi yang berada di bawah pengaruh alkohol cenderung kehilangan konsentrasi, sehingga meningkatkan risiko kecelakaan. Kami mengimbau masyarakat untuk tidak berkendara dalam keadaan mabuk, terutama dalam kondisi cuaca hujan seperti saat ini,” ujarnya.

Selain itu, ia menekankan pentingnya kewaspadaan ekstra selama musim hujan. Jalan yang licin dan visibilitas yang terbatas menjadi tantangan tambahan bagi pengendara.

Baca Juga:  Mantan Polwan Ditangkap Polres Bone, Terlibat Kasus Penipuan Calon Polisi

Kasat Lantas juga mengingatkan pengendara untuk mematuhi aturan lalu lintas, memastikan kendaraan dalam kondisi layak jalan, dan selalu menggunakan perlengkapan keselamatan seperti helm dan sabuk pengaman.

Langkah pencegahan ini diharapkan dapat menciptakan keamanan dan kenyamanan berkendara bagi seluruh masyarakat Kabupaten Bone. (rls*)

Berita Terkait

Pemkab Bone Gelar Lomba Lorong dan Dusun Bugiz, Dorong Lingkungan Bersih, Indah, dan Sehat
Dukung Kebersihan Lingkungan, Bupati Bone Beri Bantuan Motor Sampah ke Polres Bone
Atasi Kelangkaan LPG di Bone, Pertamina Klaim Salurkan Puluhan Ribu Tabung Tambahan
Tak Sekadar di Atas Kertas, Bupati Bone Awasi Langsung Proyek Strategis
Proyek Cetak Sawah Bernilai Miliaran di Bone Disorot Terkait Dugaan Penggunaan BBM Subsidi
Bantuan Rp15 Miliar Pemprov Sulsel Percepat Perbaikan Dua Ruas Jalan di Enrekang
Terungkap, Ini Identitas Pria yang Ditemukan Lemas Tak berdaya di Sungai Awolagading
BREAKING NEWS: Pria Tak Dikenal Ditemukan Lemas di Aliran Sungai Desa Awo Lagading, Bone

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 14:08 WITA

Pemkab Bone Gelar Lomba Lorong dan Dusun Bugiz, Dorong Lingkungan Bersih, Indah, dan Sehat

Minggu, 25 Januari 2026 - 14:24 WITA

Dukung Kebersihan Lingkungan, Bupati Bone Beri Bantuan Motor Sampah ke Polres Bone

Minggu, 25 Januari 2026 - 14:08 WITA

Atasi Kelangkaan LPG di Bone, Pertamina Klaim Salurkan Puluhan Ribu Tabung Tambahan

Sabtu, 24 Januari 2026 - 17:16 WITA

Tak Sekadar di Atas Kertas, Bupati Bone Awasi Langsung Proyek Strategis

Sabtu, 24 Januari 2026 - 13:02 WITA

Proyek Cetak Sawah Bernilai Miliaran di Bone Disorot Terkait Dugaan Penggunaan BBM Subsidi

Berita Terbaru