BONE,BONEKU.COM,–  Dinas Sosial (Dinsos) bekerja sama dengan Taruna Siaga Bencana (Tagana) menyalurkan bantuan logistik kepada warga terdampak bencana angin puting beliung yang melanda wilayah Kelurahan Watampone Kecamatan Tanete Riattang Kabupaten Bone, Kamis, 24 April 2025.

Bantuan yang disalurkan berupa bahan makanan, tikar dan kebutuhan dasar lainnya. Penyaluran bantuan dilakukan langsung ke lokasi rumah korban bernama Muh. Amin.

Baca Juga:  Puluhan Rumah di Bone Terdampak Puting Beliung

Kepala Dinas Sosial yang dikonfirmasi melalui Kabid Penanganan Bencana Irfan Judda mengatakan bahwa pihaknya bergerak cepat begitu menerima laporan bencana puting beliung yang menimpah 1 rumah di Kelurahan Watampone.

“Kami langsung berkoordinasi dengan Tagana untuk memastikan logistik segera sampai ke lokasi dan dapat meringankan beban para korban,” ujarnya.

Pendistribusian bantuan logistik tersebut juga disaksikan oleh pemerintah setempat yang diwakili oleh Babinsa. Dengan bantuan logistik ini diharapkan sedikit bisa membantu korban.

Baca Juga:  34 Korban Puting Beliung di Bone Dapat Bantuan Dari AAS Community

Beberapa hari terakhir cuaca di kabupaten Bone memang sedikit tidak bersahabat, dalam waktu sepekan sejumlah musibah puting beliung terjadi di Kabupaten Bone, Dengan cuaca ektrem tersebut pemerintah menghimbau agar tetap selalu waspada dan segera melaporkan apabila terjadi sesuatu yang tidak diinginkan. (*)