BONE.BONEKU.COM,– Bupati Bone, H. Andi Asman Sulaiman, S.Sos., M.M., menerima putra daerah Kabupaten Bone, Aditya Prayoga, yang akan berlaga pada ajang pencarian bakat nasional Indonesian Idol.
Pertemuan tersebut berlangsung di Rumah Jabatan Bupati Bone, Kota Watampone, Senin (29/12/2025).
Aditya Prayoga merupakan putra kelahiran Bone, 12 Desember 2001. Ia berhasil menembus babak lanjutan Indonesian Idol setelah meraih golden ticket dari ratusan ribu peserta yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia. Capaian tersebut menjadikan Aditya sebagai salah satu wakil Kabupaten Bone di ajang bergengsi tingkat nasional.
Bupati Bone menyampaikan apresiasi dan rasa bangga atas prestasi yang diraih Aditya. Ia juga memberikan motivasi agar Aditya tetap percaya diri, tampil maksimal, serta senantiasa menjaga nama baik Kabupaten Bone selama mengikuti kompetisi.
“Tetap semangat dan jaga nama baik Bone di kancah nasional. Pemerintah Kabupaten Bone akan terus mendukung prestasi ananda,” ujar Bupati Bone.
Sebagai bentuk dukungan nyata, Bupati Bone juga menanggung biaya tiket pesawat perjalanan Aditya bersama keluarganya untuk mengikuti tahapan kompetisi Indonesian Idol yang dijadwalkan berlangsung pada Januari 2026 mendatang.
Menurut Bupati, keberhasilan Aditya diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda Bone untuk terus berkarya, berani bermimpi, dan berprestasi di berbagai bidang, khususnya di dunia seni dan musik.
Diketahui, Aditya Prayoga memiliki sederet prestasi di bidang seni dan tarik suara. Ia pernah meraih Juara 1 Duta Wisata Kabupaten Bone Tahun 2019, Juara 1 Bintang Radio Kabupaten Bone Tahun 2019, Juara 1 Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat Provinsi Sulawesi Selatan cabang nyanyi solo Tahun 2019, serta Juara 1 Pekan Seni Mahasiswa Nasional (PEKSIMINAS) tingkat Universitas Hasanuddin Tahun 2020.
Selain itu, Aditya juga meraih Juara 2 Bintang Radio tingkat Provinsi se-Jawa Tengah yang digelar di Semarang pada Tahun 2022.
Rangkaian prestasi tersebut semakin mengukuhkan Aditya Prayoga sebagai salah satu talenta muda berbakat asal Kabupaten Bone yang patut dibanggakan. (*)











