Transparansi Kinerja, Polres Bone Gelar Press Release Akhir Tahun 2025

- Jurnalis

Selasa, 30 Desember 2025 - 13:26 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BONE.BONEKU.COM,– Polres Bone Polda Sulawesi Selatan menggelar Press Release Akhir Tahun 2025 yang dipimpin langsung oleh Kapolres Bone AKBP Sugeng Setio Budhi, S.I.K., M.Tr.Opsla., di Aula Terbuka Mapolres Bone, Selasa (30/12/2025).

Kegiatan tersebut dihadiri jajaran pejabat utama Polres Bone, di antaranya Kabag Ops Kompol Burhanuddin, S.H., Kasihumas Iptu Rayendra Muchtar, S.H., Kasatreskrim AKP Alvin Aji K., S.Tr.K., S.I.K., M.H.Li., Kasatnarkoba Iptu Irham, S.H., M.H., serta Kasatlantas AKP Mulyadi. Sejumlah awak media dari berbagai platform turut hadir mengikuti jalannya kegiatan.

Baca Juga:  Hari Bela Negara 2025, Polres Bone Perkuat Komitmen Jaga NKRI

Dalam sambutannya, AKBP Sugeng Setio Budhi menegaskan bahwa konferensi pers akhir tahun merupakan wujud komitmen Polres Bone dalam mengedepankan keterbukaan informasi publik sekaligus pertanggungjawaban kinerja kepada masyarakat.

“Press release akhir tahun ini merupakan bentuk komitmen Polres Bone Polda Sulawesi Selatan dalam mewujudkan transparansi dan akuntabilitas kinerja. Melalui kesempatan ini, kami menyampaikan gambaran situasi kamtibmas, capaian kinerja, serta pelaksanaan tugas kepolisian selama tahun 2025,” ujar Kapolres Bone.

Ia menyampaikan, sepanjang tahun 2025 Polres Bone terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat melalui langkah-langkah preventif, preemtif, serta penegakan hukum secara profesional guna menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah Kabupaten Bone.

Baca Juga:  Perkuat Wawasan Kebangsaan, Andi Muzakkir Aqil Sosialisasi 4 Pilar di Kabupaten Bone

Usai sambutan Kapolres, kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan capaian kinerja dari masing-masing Kepala Satuan. Kasatreskrim, Kasatnarkoba, dan Kasatlantas memaparkan data penanganan perkara, tren kejahatan, serta berbagai upaya yang telah dilakukan dalam menjaga situasi kamtibmas sepanjang tahun 2025.

Sementara itu, Kabag Ops Polres Bone Kompol Burhanuddin, S.H., memaparkan kesiapan pengamanan menjelang perayaan Tahun Baru 2026. Paparan tersebut mencakup kesiapan personel, pola pengamanan, hingga langkah-langkah antisipasi yang telah disusun guna memastikan perayaan pergantian tahun berjalan aman, tertib, dan kondusif.

Baca Juga:  Parah, 3 Pelajar di Bone Terlibat Penyalahgunaan Narkotika

Kegiatan Press Release Akhir Tahun 2025 ditutup dengan sesi tanya jawab bersama awak media. Melalui forum ini, Polres Bone berharap dapat terus memperkuat sinergi dan kemitraan strategis dengan media serta masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Bone.

Berita Terkait

Pemkab Bone Gelar Lomba Lorong dan Dusun Bugiz, Dorong Lingkungan Bersih, Indah, dan Sehat
Dukung Kebersihan Lingkungan, Bupati Bone Beri Bantuan Motor Sampah ke Polres Bone
Atasi Kelangkaan LPG di Bone, Pertamina Klaim Salurkan Puluhan Ribu Tabung Tambahan
Tak Sekadar di Atas Kertas, Bupati Bone Awasi Langsung Proyek Strategis
Proyek Cetak Sawah Bernilai Miliaran di Bone Disorot Terkait Dugaan Penggunaan BBM Subsidi
Terungkap, Ini Identitas Pria yang Ditemukan Lemas Tak berdaya di Sungai Awolagading
BREAKING NEWS: Pria Tak Dikenal Ditemukan Lemas di Aliran Sungai Desa Awo Lagading, Bone
Bupati Bone Tinjau Lokasi Pelabuhan Umum Tonra, Proyek Rp1,7 Triliun Disiapkan Jadi Motor Ekonomi Baru

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 14:08 WITA

Pemkab Bone Gelar Lomba Lorong dan Dusun Bugiz, Dorong Lingkungan Bersih, Indah, dan Sehat

Minggu, 25 Januari 2026 - 14:24 WITA

Dukung Kebersihan Lingkungan, Bupati Bone Beri Bantuan Motor Sampah ke Polres Bone

Minggu, 25 Januari 2026 - 14:08 WITA

Atasi Kelangkaan LPG di Bone, Pertamina Klaim Salurkan Puluhan Ribu Tabung Tambahan

Sabtu, 24 Januari 2026 - 17:16 WITA

Tak Sekadar di Atas Kertas, Bupati Bone Awasi Langsung Proyek Strategis

Sabtu, 24 Januari 2026 - 13:02 WITA

Proyek Cetak Sawah Bernilai Miliaran di Bone Disorot Terkait Dugaan Penggunaan BBM Subsidi

Berita Terbaru