![]() |
Bupati Bone DR.Andi Fahsar M Padjalangi tampak berkaca-kaca saat menjadi Inspektur Upacara HUT ke-72 RI, Kamis (17/8/2017) |
WATAMPONE.BONEKU – Bupati Bone DR.Andi Fahsar M Padjalangi menjadi Inspektur Upacara HUT ke-72 RI, Kamis (17/8/2017) kenarin merasa terharu. Andi fahsar menyebut perasaannya terharu saat detik detik proklamasi.
Usai pembacaan teks proklamasi dilanjutkan dengan aksi pasukan pengibar bendera mengibarkan sang merah putih, dan penghomatan kepada bendera sang merah putih, di momen itulah mata Bupati Bone DR Andi Fahsar M Padjalangi tampak berkaca-kaca.
“Saya menghayati pembacaan teks proklamasi dan pengibaran sang merah putih. Begitu berartinya nikmat kemerdekaan,” jelasnya kepada Boneku.
Ia melanjutkan, perjuangan mengusir penjajah di negeri tercinta, Indonesia telah selesai. Saat ini, yang harus dilakukan adalah bagaimana memajukan negara dan daerah.
“Inilah pekerjaan yang masih harus dituntaskan,” jelasnya.
Adm
Tim Redaksi