BONE,BONEKU.COM,– Andi Muhammad Alvin Perdana Putra, pemuda berusia 22 tahun, resmi dilantik sebagai anggota DPRD Kabupaten Bone periode 2024-2029. Pelantikan tersebut berlangsung di Gedung DPRD Kabupaten Bone pada Senin 12 Agustus 2024. dan menandai babak baru dalam perjalanan politik di daerah tersebut.
Alvin, yang merupakan caleg terpilih Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) adalah merupakan Anggota DPRD termuda dari 45 Anggota DPRD Bone yang telah dilantik.
Keberhasilan Alvin pada pesta demokrasi pemilu yang berlangsung pada Februari 2024 lalu berhasil meraih kursi kedua dari PKB di dapil 1 yang meliputi Kecamatan Tanete Riattang, Tanete Riattang Timur, Tanete Riattang Barat dan Palakka
Keberhasilannya menjadi anggota DPRD termuda di Bone telah menarik perhatian publik. Ia dinilai sebagai representasi dari kaum muda yang ingin berkontribusi dalam pembangunan daerah Kabupaten Bone.
Pria kelahiran 11 September 2001 itu tercatat masih menempuh pendidikan Strata Satu (S1) di Kampus Universitas Gowa dan sudah semester 9 saat ini.
“Sekarang semester 9 jurusan teknik sipil di Unibos, memang sangat telat karena sempat ambil Cuti 2 bulan waktu proses Bacaleg kemarin, ” Ujar Alvin usai dilantik kemarin.
Alvin sendiri menyatakan bahwa dirinya ingin fokus pada isu-isu yang menyangkut generasi muda, seperti pendidikan, kesehatan, dan lapangan kerja.
“Saya ingin menjadi jembatan antara generasi muda dan pemerintah. Saya ingin memperjuangkan aspirasi dan kebutuhan kaum muda di Kabupaten Bone,” ujar Alvin
Kehadiran Alvin di DPRD Bone diharapkan dapat membawa angin segar bagi lembaga legislatif tersebut. Ia diharapkan dapat memberikan perspektif baru dan ide-ide inovatif dalam proses pengambilan keputusan.
Sebagai anggota DPRD termuda, Alvin dihadapkan pada tantangan yang tidak mudah. Ia harus mampu membuktikan kapasitas dan kemampuannya dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai wakil rakyat. Namun, dengan semangat dan idealisme yang tinggi, Alvin optimis dapat memberikan kontribusi positif bagi kemajuan Kabupaten Bone.
“saya mengucapkan banyak terima kasih kepada teman-teman, keluarga dan seluruh masyarakat yang telah memilih saya pada Pileg kemarin, Saya akan berusaha semampu saya untuk memberikan kontribusi yang lebih positif,” Kuncinya (*)
Tim Redaksi