Kepsek SMAN 1 Watampone Akui Ada Lauk MBG Diduga Basi

- Jurnalis

Jumat, 23 Januari 2026 - 13:42 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BONE, BONEKU.COM,–  Kepala Sekolah SMAN 1 Watampone, Andi Muhdar, membenarkan adanya salah satu lauk dalam program Makanan Bergizi Gratis (MBG) yang dibagikan kepada siswa dalam kondisi tidak layak konsumsi.

Pengakuan tersebut disampaikan setelah pihak sekolah menerima laporan dari siswa dan guru terkait aroma serta kondisi fisik lauk yang dinilai mencurigakan. Dari hasil pengecekan internal, ditemukan beberapa ompreng makanan dengan lauk udang yang kualitasnya tidak baik dan diduga sudah basi.

Baca Juga:  Kebakaran Hebat di Watampone, Satu Rumah Hangus Terbakar

“Memang ada laporan dari siswa dan juga guru bahwa ada beberapa ompreng yang tidak bagus lauknya, khususnya udang,” ujar Andi Muhdar kepada BONEKU.COM, Jumat (23/1/2026).

Meski demikian, Andi Muhdar menyebut pihak sekolah tidak menerima laporan resmi adanya siswa yang mengalami gangguan kesehatan serius setelah mengonsumsi makanan tersebut.

“Kemarin saya sampai jam 5 sore masih di sekolah, dan tidak ada laporan yang saya terima kalau ada siswa yang sakit perut,” tambahnya.

Baca Juga:  Akhir Pelarian Pelaku Penikaman di Bone, Ditangkap Tanpa Perlawanan

Sebelumnya diberitakan, sejumlah siswa SMAN 1 Watampone mengaku memilih tidak mengonsumsi MBG yang dibagikan pada Kamis (22/1/2026). Keputusan itu diambil karena salah satu lauk diduga sudah dalam kondisi basi.

Beberapa siswa mengungkapkan, lauk udang yang dibagikan mengeluarkan bau tidak sedap dan terlihat berbusa. Kondisi tersebut menimbulkan kekhawatiran, sehingga banyak siswa enggan menyentuh makanan demi menghindari risiko gangguan kesehatan.

“Baunya sudah tidak enak, udangnya basi dan berbusa. Temanku yang sempat makan perutnya langsung sakit, ada juga yang hanya makan sedikit,” ungkap salah satu siswa.

Baca Juga:  BAZNAS Bone Salurkan 112 Paket Tas Pendidikan untuk Siswa SD Kurang Mampu

Akibat temuan tersebut, sebagian besar siswa memilih tidak mengonsumsi paket MBG yang telah dibagikan.

Sekadar diketahui, penyedia Makanan Bergizi Gratis (MBG) yang mendistribusikan makanan ke SMAN 1 Watampone adalah SPPG Macege yang beralamat di Jalan Husen Jedawi, Watampone. Namun hingga berita ini diturunkan, pihak penyedia belum memberikan keterangan resmi terkait temuan lauk diduga basi tersebut. (*)

Penulis : Amal

Editor : Admin Redaksi

Berita Terkait

Dukung Kebersihan Lingkungan, Bupati Bone Beri Bantuan Motor Sampah ke Polres Bone
Atasi Kelangkaan LPG di Bone, Pertamina Klaim Salurkan Puluhan Ribu Tabung Tambahan
Tak Sekadar di Atas Kertas, Bupati Bone Awasi Langsung Proyek Strategis
Proyek Cetak Sawah Bernilai Miliaran di Bone Disorot Terkait Dugaan Penggunaan BBM Subsidi
Terungkap, Ini Identitas Pria yang Ditemukan Lemas Tak berdaya di Sungai Awolagading
BREAKING NEWS: Pria Tak Dikenal Ditemukan Lemas di Aliran Sungai Desa Awo Lagading, Bone
Bupati Bone Tinjau Lokasi Pelabuhan Umum Tonra, Proyek Rp1,7 Triliun Disiapkan Jadi Motor Ekonomi Baru
Bau Tak Sedap dan Berbusa, MBG di SMAN 1 Watampone Tuai Keluhan Siswa

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 14:24 WITA

Dukung Kebersihan Lingkungan, Bupati Bone Beri Bantuan Motor Sampah ke Polres Bone

Minggu, 25 Januari 2026 - 14:08 WITA

Atasi Kelangkaan LPG di Bone, Pertamina Klaim Salurkan Puluhan Ribu Tabung Tambahan

Sabtu, 24 Januari 2026 - 13:02 WITA

Proyek Cetak Sawah Bernilai Miliaran di Bone Disorot Terkait Dugaan Penggunaan BBM Subsidi

Jumat, 23 Januari 2026 - 19:05 WITA

Terungkap, Ini Identitas Pria yang Ditemukan Lemas Tak berdaya di Sungai Awolagading

Jumat, 23 Januari 2026 - 15:29 WITA

BREAKING NEWS: Pria Tak Dikenal Ditemukan Lemas di Aliran Sungai Desa Awo Lagading, Bone

Berita Terbaru