SOPPENG, BONEKU.COM,– Usai berkunjung ke Kabupaten Bone, Kapolda Sulsel Irjen Pol Andi Rian R. Djajadi SIK bersama Isteri berkunjung ke Polres Soppeng, Selasa (9/1/2024).

Irjen Pol Andi Rian R Djajadi bersama rombongan disambut antusias oleh Kapolres Soppeng AKBP Dr.(C) H. Muhammad Yusuf Usman dan Ketua Bhayangkari Cabang Soppeng Ny Denny Yusuf beserta seluruh jajaran Polres Soppeng.

Baca Juga:  Irjen Pol Yudhiawan Gantikan Irjen Andi R Djajadi Sebagai Kapolda Sulsel

Di Kabupaten Soppeng, Kapolda Sulsel juga menggelar Bakti Sosial dan pasar Murah yang merupakan bentuk wujud kepedulian Polri dengan masyarakat Kabupaten Soppeng.

Sebanyak 1400 Paket Sembako dan 4 paket umroh serta ratusan doorprize menarik  dibagikan ke masyarakat, Selain itu juga dibelar Bakti Kesehatan dimana masyarakat Soppeng bisa memeriksakan kesehatannya secara gratis.

Baca Juga:  Dua Rumah Panggung di Amali Hangus Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik

Selain itu Kapolda Sulsel juga meresmikan Mako Polres Soppeng yang ditandai dengan penandatanganan prasasti serta pengguntingan pita, Tak Hanya itu Irjen Pol Andi Rian juga melaksanakan peletakan batu pertama pembangunan Masjid Al-Aqso Polres Soppeng.

“Terima kasih kepada seluruh Personel Polres Soppeng atas dedikasi dan kerja keras dalam menjaga stabilitas Kamtibmas di seluruh Wilayah Kab Soppeng. Bekerjalah secara ikhlas, jaga solidaritas dan tanggung jawab sesuai dengan apa yang telah digariskan. Selebihnya kita bertawakal kepada Tuhan Yang Maha Esa. Insya Allah hasilnya akan berkah bagi kita. Keluarga dan masyarakat Kab Soppeng.” Kata Ijen Pol Andi Rian dalam arahannya. (*)