BONE,BONEKU.COM,– Intensitas hujan yang tinggi yang melanda Kota Watampone dan sekitarnya sejak dini hari hingga pagi tadi membuat sejumlah wilayah di Kabupaten Bone tergenang banjir. Jumat, 3/5/2024.
Dari informasi yang berhasil dihimpun lokasi yang ditemukan banjir seperti di Desa Matuju, Kecamatan Awangpone, Kecamatan Sibulue Kecamatan Tanete Riattang Barat dan Kecamatan Ajangale.
Untuk di Kecamatan Ajangale khususnya di kelurahan Pompanua saat ini air juga sudah mulai naik akibat luapan sungai walanae, hal itu dibenarkan oleh Sekretaris Camat Ajangale Asy’ari Pratama Hadipaty.
“Kondisi sekarang air semakin naik dan sudah menutupi ruas jalan, ini disebabkan air sungai walanae meluap hingga ke pemukiman warga,” Kata Asy’ari
Namun meski demikian, hal tersebut bukan menjadi ancaman warga, dan warga masih tetap memilih bertahan di rumahnya masing-masing menunggu air surut kembali, banjir di wilayah tersebut memang bukan yang pertama kalinya melainkan sudah sering terjadi.
“Semua aktivitas perkantoran maupun sekolah-sekolah masih tetap berjalan seperti biasanya, namun kita tetap harus antisipasi bila saja air terus naik,” Kuncinya. (*)
Tim Redaksi