BONE,BONEKU.COM,– Keberadaan Taman Arung Palakka yang seharusnya menjadi ruang terbuka hijau dan tempat rekreasi bagi masyarakat, kini tercoreng oleh ulah sekelompok remaja yang kerap menjadikannya sebagai lokasi pesta minuman keras (miras). Fenomena ini menimbulkan keprihatinan warga sekitar yang merasa terganggu dengan aktivitas tersebut.
Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Bone kembali menemukan adanya sekelompok remaja yang sedang asyik minum minuman keras di lokasi tersebut pada malam hari, hal ini bukan yang pertama kalinya ditemukan oleh satpol PP.
Kasatpol PP Bone Andi Akbar dalam keterangannya mengatakan sekelompok remaja ditemukan datang dengan membawa minuman keras dan ditemulan oleh personil Satpol PP pleton 6 yang sedang melakukan patroli di seputaran lapangan merdeka dan taman arung palakka.
“Saat ditemukan oleh personil, minumannya langsung disita dan diberikan pengarahan kepada sekelompok remaja ini untuk tidak melakukan hal yang serupa lain kali,” Ucap Andi Akbar
Lebih jauh dia Andi Akbar berharap bahwa kita semua masyarakat Kabupaten Bone juga harus peduli dengan maraknya kelompok-kelompok yang sering melakukan aktifitas minum minuman keras baik ditempat-tempat tersembunyi maupun di fasilitas umum.
“mari kita berantas peredaran minuman keras begitu juga dengan narkoba, kalau bukan kita siapa lagi,” Harapnya
Selain itu Warga juga berharap tindakan tegas dapat segera diambil untuk menertibkan kelompok remaja yang kerap melakukan pesta miras di taman tersebut. Selain itu, mereka juga mengusulkan agar pemasangan CCTV dan penerangan yang lebih baik dapat membantu mengurangi potensi penyalahgunaan fasilitas publik.
Dengan adanya upaya ini, diharapkan Taman Arung Palakka dapat kembali menjadi tempat yang nyaman dan aman bagi masyarakat untuk beraktivitas tanpa gangguan. (*)
Tim Redaksi