Gelar Rakor Forkopimda, Pj Bupati Himbau Jaga Keamanan Bone Selama Ramadan

- Jurnalis

Jumat, 22 Maret 2024 - 18:09 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

BONE, BONEKU.COM— Pj. Bupati Bone Drs. H. Andi Islamuddin, M.H., memimpin Rapat Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Bone di Baruga La Teya Ri Duni, Kota Watampone, Jumat,
22 Maret 2024.

Rapat tersebut terkait Sinergitas Forkopimda dengan stakeholder dalam rangka menjaga stabilitas keamanan pada bulan suci ramadan 1445 H di Kabupaten Bone.

Andi Islamuddin mengucapkan terima kasih kepada semua Forkopimda Kabupaten Bone yang senantiasa kompak dalam menjaga daerah Bone selama Ramadan.

Baca Juga:  Launching Kebun MBG Terintegrasi, Gubernur Sulsel: SPPG Wajib Serap Pangan Lokal

Oleh karena itu, dia mengajak semua masyarakat untuk senantiasa sama- sama menjaga Kabupaten Bone agar terhindar dari hal hal yang tidak diinginkan.

“Saya berterima kasih kepada seluruh forkopimda yang hadir. Marilah kita sama-sama menjaga keamanan di bulan suci ramadhan” ujarnya.

Selama ini, Forkopimda maupun Forkopimcam sudah melaksanakan tugasnya dengan sebaik-baiknya.

Baca Juga:  Korban Kebakaran di Bengo Dapat Bantuan Dari Pemkab Bone

“Diantaranya mencegah aksi balap liar di sejumlah kecamatan selama ramadhan. Juga terjadi perkelahian antar remaja di Desa Lapasa, Kecamatan Lamuru, jln Mangga Kecamatan Tanete Riattang Barat, semua sudah diselesaikan oleh pihak berwajib”tambahnya.

Ia juga menekankan kepada aparat kepolisian untuk lebih memperketat pengawasan mengenai pengedaran petasan. terutama diwaktu sahur dan sholat subuh.

Dalam rapat tersebut, terdapat beberapa poin yang dibahas, diantaranya maraknya balapan liar yang terjadi selama bulan ramadhan, inflasi, tawuran antar kelompok, knalpot brong, pengedaran narkoba, penetepan infaq, pelaksanaan HJB, penyambutan malam Nuzulul Quran dan masih banyak lagi.

Baca Juga:  Resmob Polres Bone Bekuk Pelaku Begal Payudara

Turut hadir Dandim 1407 Bone, Sekretaris Daerah Bone, perwakilan Kapolres Bone, Kakan Kemenag Bone, Ketua MUI Bone, para Asisten, Kepala OPD, para Kabag dan Camat serta Tim Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Bone.(Ril/AJ)*.

Berita Terkait

Pemkab Bone Gelar Lomba Lorong dan Dusun Bugiz, Dorong Lingkungan Bersih, Indah, dan Sehat
Dukung Kebersihan Lingkungan, Bupati Bone Beri Bantuan Motor Sampah ke Polres Bone
Atasi Kelangkaan LPG di Bone, Pertamina Klaim Salurkan Puluhan Ribu Tabung Tambahan
Tak Sekadar di Atas Kertas, Bupati Bone Awasi Langsung Proyek Strategis
Proyek Cetak Sawah Bernilai Miliaran di Bone Disorot Terkait Dugaan Penggunaan BBM Subsidi
Terungkap, Ini Identitas Pria yang Ditemukan Lemas Tak berdaya di Sungai Awolagading
BREAKING NEWS: Pria Tak Dikenal Ditemukan Lemas di Aliran Sungai Desa Awo Lagading, Bone
Bupati Bone Tinjau Lokasi Pelabuhan Umum Tonra, Proyek Rp1,7 Triliun Disiapkan Jadi Motor Ekonomi Baru

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 14:08 WITA

Pemkab Bone Gelar Lomba Lorong dan Dusun Bugiz, Dorong Lingkungan Bersih, Indah, dan Sehat

Minggu, 25 Januari 2026 - 14:24 WITA

Dukung Kebersihan Lingkungan, Bupati Bone Beri Bantuan Motor Sampah ke Polres Bone

Minggu, 25 Januari 2026 - 14:08 WITA

Atasi Kelangkaan LPG di Bone, Pertamina Klaim Salurkan Puluhan Ribu Tabung Tambahan

Sabtu, 24 Januari 2026 - 17:16 WITA

Tak Sekadar di Atas Kertas, Bupati Bone Awasi Langsung Proyek Strategis

Sabtu, 24 Januari 2026 - 13:02 WITA

Proyek Cetak Sawah Bernilai Miliaran di Bone Disorot Terkait Dugaan Penggunaan BBM Subsidi

Berita Terbaru