BONEKU.COM – Bupati Bone Dr HA Fahsar M Padjalangi kembali memimpin rapat koordinasi dihadiri semua unsur forkopimda Bone.
Rapat berlangsung di ruang rapim Kantor Bupati Bone, Jl Ahmad Yani, Kecamatan Tanete Riattang Barat, Senin (30/3/2020).
Rapat dihadiri Ketua DPRD Bone A Irwandi Burhan, Kasrem 141 Toddoppuli Letkol Inf Bobbie Triyantho, Dandim 1407 Bone Letkol Inf Mustamin, Kapolres Bone AKBP I Made Ary Pradana.
Serta Kepala BPBD Bone Dray Vibrianto, Asisten 1 Setda Bone A Muh Yamin, Kepala Badan Kesbangpol Bone H A Sumardi, Kasatpol PP Bone A Akbar,  Sekretaris Pendidikan Bone Nursalam.
Dalam rapat tersebut, Bupati Bone Dr HA Fahsar M Padjalangi menegaskan bahwa fokus utama kedepan pencegahan virus corona atau covid – 19 dengan memantau orang yang masuk ke Bone.
“Kita fokus kedepan terutama orang yang masuk ke Bone, misalnya dari Makassar, dari Kendari mau ke Bone, dari Wajo atau Soppeng, kalau sebaliknya yang keluar tidak usah terlalu,” kata Fahsar.
“Paling tidak di daerah perbatasan atau pintu masuk harus ada gerakan yang kita lakukan sebagai antisipasi pencegahan Covid – 19,” tambahnya 
Diketahui saat ini, Pemkab Bone melalui PBD Bone sudah menyiapkan bilik disinfektan dengan sistem uap yang bakal ditempatkan di areal perbatasan. 
Fahsar menambahkan pencegahan Covid – 19 juga dilakukan di setiap desa dengan dibentuknya gugus tugas setiap desa. 
“Selain itu, kita perkuat gugus tugas di masing masing desa dan melaporkan perkembangan setiap saat terhadap kondisi desanya ke gugus tugas kecamatan,” kata bupati dua periode ini.
“Kemudian gugus tugas kecamatan ini melaporkan ke kita sama dengan yang sudah kita laksanakan sekarang,  setiap jam 20.00 malam,” katanya.(*)
Baca Juga:  Polres Bone Ungkap Peredaran Narkoba Sebanyak 1 Bal