Langkah Tegas NasDem: Ahmad Sahroni dan Nafa Urbach di Nonaktifkan Dari DPR

- Jurnalis

Minggu, 31 Agustus 2025 - 14:39 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA.BONEKU.COM,– Keputusan mengejutkan datang dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem. Partai besutan Surya Paloh itu resmi menonaktifkan dua kadernya di DPR RI, yakni Ahmad Sahroni dan Nafa Urbach.

Pengumuman tersebut disampaikan melalui siaran pers resmi DPP Partai NasDem, Minggu (31/8/2025).

Langkah tegas ini diambil sebagai respons atas pernyataan publik keduanya yang dinilai tidak sejalan dengan nurani bangsa, terlebih saat Indonesia tengah dirundung duka akibat berbagai peristiwa tragis yang merenggut nyawa rakyat.

Baca Juga:  Prabowo Imbau Masyarakat Suarakan Aspirasi dengan Damai, Tanpa Kerusuhan

Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh, menegaskan bahwa partai politik adalah instrumen perjuangan rakyat, bukan kepentingan segelintir elite. Menurutnya, setiap kader wajib menempatkan aspirasi rakyat sebagai kompas utama dalam menjalankan tugas politiknya.

“Sesungguhnya aspirasi masyarakat harus tetap menjadi acuan utama dalam perjuangan Partai NasDem,” tegas Surya Paloh dalam keterangan resminya.

Ia menilai, pernyataan Ahmad Sahroni dan Nafa Urbach bukan hanya mencederai empati publik, tetapi juga dianggap menyimpang dari garis perjuangan dan ideologi partai.

Baca Juga:  Rosan Roeslani Ditunjuk Kepala Danantara, Erick Thohir Dewan Pengawas

DPP Partai NasDem menilai langkah penonaktifan ini penting untuk menjaga marwah dan integritas partai di mata rakyat. Paloh menegaskan, NasDem tidak akan mentolerir sikap kader yang abai terhadap sensitivitas publik, apalagi di tengah suasana berkabung nasional.

“Partai NasDem tidak boleh dianggap tuli terhadap suara rakyat. Konsistensi antara ucapan dan tindakan adalah harga mati,” tegasnya.

Baca Juga:  Kejagung Titipkan Lahan Sitaan Seluas 200 Ribu Hektar ke BUMN Untuk Dikelola

Sebagai bentuk sikap tegas, Surya Paloh memastikan terhitung Senin, 1 September 2025, Ahmad Sahroni dan Nafa Urbach resmi dinonaktifkan dari jabatannya sebagai anggota DPR RI Fraksi Partai NasDem.

Langkah ini menjadi sinyal kuat bahwa Partai NasDem berkomitmen untuk selalu menempatkan kepentingan rakyat di atas segalanya, sekaligus memastikan partai tetap berada di jalur perjuangan kerakyatan. (*)

Berita Terkait

Usai Hadiri WEF Davos 2026, Presiden Prabowo Kembali ke Tanah Air
Senyap Tapi Menyala : Langkah Strategis RMS Tinggalkan Nasdem dan DPR-RI
Jelang Pilkada 2026, SMSI Bahas Wacana Pilkada Lewat DPRD
Gubernur Sulsel Terima Satyalancana Wira Karya dari Presiden Prabowo
Presiden Prabowo Anugerahkan Bintang Jasa Utama kepada Mentan Andi Amran Sulaiman
Kemenkeu Tak Beri Kepastian, Apdesi Bone Minta Komisi XI Bertindak Tegas
APDESI Bone Datangi Kemenkeu, Desak Pencairan Dana Desa Tahap II Dipercepat
Bone Masuk 5 Besar Nasional Produksi Beras Tertinggi

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 23:09 WITA

Senyap Tapi Menyala : Langkah Strategis RMS Tinggalkan Nasdem dan DPR-RI

Kamis, 15 Januari 2026 - 20:25 WITA

Jelang Pilkada 2026, SMSI Bahas Wacana Pilkada Lewat DPRD

Kamis, 8 Januari 2026 - 17:59 WITA

Gubernur Sulsel Terima Satyalancana Wira Karya dari Presiden Prabowo

Rabu, 7 Januari 2026 - 17:44 WITA

Presiden Prabowo Anugerahkan Bintang Jasa Utama kepada Mentan Andi Amran Sulaiman

Senin, 24 November 2025 - 19:58 WITA

Kemenkeu Tak Beri Kepastian, Apdesi Bone Minta Komisi XI Bertindak Tegas

Berita Terbaru