BONE,BONEKU.COM,– Proses pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih hasil Pilkada 2024 kini masih menunggu terbitnya Keputusan Presiden (Kepres).
Setelah melalui proses pemilihan yang cukup ketat, pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati yang terpilih di Kabupaten Bone dipastikan akan memimpin Kabupaten Bone untuk periode mendatang. Namun, pelantikan resmi masih menunggu ketetapan dari pemerintah pusat.
Komisi II DPR RI baru saja telah melakukan rapat kerja dan Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) bersama dengan Kemendagri, KPU RI, Bawaslu RI dan DKPP RI dan telah disepakati bersama 2 poin.
Pertama disepakati bahwa Pelantikan, Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih hasil pilkada serentak tahun 2024 yang tidak ada sengketa Perselisihan Hasil Pemilihan (PHP) di MK akan dilantik pada 6 februari 2025 oleh Presiden RI.
Poin kedua Pelantikan, Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih hasil pilkada serentak tahun 2024 yang masih dalam proses sengketa PHP di MK akan dilaksanakan setelah putusan Mahkamah Konstitusi berkekuatan hukum sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Sementara Koordinator Divisi Teknis Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bone, Zainal yang dikonfirmasi mengatakan bahwa seluruh tahapan Pilkada 2024 telah berjalan sesuai jadwal, dan hasil pemilihan sudah final.
“Kami telah melaksanakan seluruh tahapan Pilkada dengan baik, termasuk telah menetapkan Bupati dan Wakil Bupati Bone terpilih, Selain itu kami juga telah menyerahkan dokumen penetapan pasangan terpilih ke DPRD Bone untuk diusulkan ke Kemendagri untuk jadwal pelantikan, Ungkap Zainal, Rabu 22/1/2025
Terpisah, Ketua KPU Kabupaten Bone Yusran Tajuddin yang juga dikonfirmasi mengatakan bahwa sampai saat ini masih menunggu informasi resmi dari KPU RI, yang telah melakukan Rapat Kerja dan RDPU bersama Komisi II DPR RI dan Kemendagri.
“Sementara disepakati di Pusat, kami masih menunggu informasi resminya dari KPU RI, begitu ada informasi langsung kami sampaikan,” Ungkap Yusran
Sekedar diketahui bahwa KPU Bone telah menetapkan Pasangan Calon Andi Asman Sulaiman dan Andi Akmal Pasluddin (BerAmal) sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bone terpilih pada Pilkada serentak tahun 2024. (*)
Tim Redaksi