BONE,BONEKU.COM,– Jelang Pengukuhan Pengurus Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Kabupaten Bone. Ketua Umum PBSI H. Zainal Arifin memimpin langsung pertemuan panitia pelaksana.

Pertemuan tersebut berlangsung di Delova Cafe, Jl. Besse Kajuara, Kota Bone, Ahad 21 Juli 2024.

Dijadwalkan pengurus PBSI Bone masa bakti 2024-2028 bakal dikukuhkan tanggal 28 Juli 2024 mendatang di salah saru hotel di kota Bone.

Baca Juga:  Akhirnya Pelaku Pencurian di Tuju-tuju Kajuara Diringkus Polisi

Sebanyak 43 pengurus PBSI Bone bakal di kukuhkan oleh Ketua PBSI Provinsi Sulawesi Selatan Devo Khaddafi.

Ketua Umum Zainal Arifin mengatakan, pengukuhan pengurus PBSI Bone bakal berlangsung pada 28 Juli 2024 mendatang. Pun, dijadwalkan Ketua PBSI Provinsi Sul-Sel, bakal hadir.

“Selain pengukuhan pengurus sebagai acuan muskab 2 maret lalu, PBSI Bone juga akan melaksanakan rapat kerja. dalam rapat kerja nanti bakal dibahas program kerja dari tiap bidang yang ada di PBSI Bone” Jelas H Zainal.

Baca Juga:  4 Pelaku Narkoba Diringkus Polres Bone

Lebih lanjut Zainal Arifin mengemukakan bakal menghadirkan 39 club bulu tangkis pada acara pengukuhan nanti.

“Sebanyak 39 Club resmi yang telah bergabung di PBSI Bone dari 27 kecamatan. PBSI Bone nanti bakal membahas pedoman peraturan PBSI Bone kepada Club atau PB yang resmi tergabung sehingga dalam melaksanakan kejuaraan bisa mengacu pada pedoman tersebut” tukasnya.

Baca Juga:  PBSI Bone Sukses Gelar Muskab, H. Zainal Terpilih Kembali Pimpin Cabor Bulutangkis Di Bone

Sebelumnya, Ketua Umum PBSI Bone Zainal Arifin terpilih secara aklamasi pada Musyawarah Kabupaten (Muskab) PBSI Bone 2 Maret 2024.

Adapun susunan pengurus PBSI Bone hasil Muskab 2024 yakni, Edy Suspi selaku Ketua 1, Supriadi Ketua 2, Asriadi Sekretaris Umum, Amrullah Thayyib Wakil Sekretaris, Baharuddin Bendahara Umum, Muh. Lutfi Wakil Bendahara serta pengurus lainnya.(*)